Labhagga Restaurant & Sky Lounge, Bedugul, Tabanan, Bali - Julukan sebagai Pulau Dewata memang bukan isapan jempol belaka, Bali memiliki beragam objek wisata terkenal yang tersebar di hampir di seluruh wilayahnya. Tidak hanya dikenal masyarakat Indonesia saja tapi juga dikenal dunia internasional. Bahkan menurut mereka, Bali identik dengan Indonesia. Sehingga warga mancanegara lebih mengenal Bali dibandingkan wilayah lainnya di Indonesia.
Pemandangan alam pegunungan dari Labhagga Restaurant & Sky Lounge, Bedugul |
Selain pantai-pantai yang indah dan menawan, wisata Bali juga dikenal dengan wisata alam pegunungan, danau dan kulinernya. Salah satu wilayah yang menyajikan pesona alam di Bali adalah kecamatan Bedugul, kabupaten Tabanan, yang dikenal dengan jalur wisata Bedugul – Kintamani.
Sepanjang jalur Bedugul saja, banyak terdapat objek-objek wisata, tempat belanja dan tempat kuliner yang menarik seperti Danau Beratan, Kebun Raya Bali, Teman Joger dan Labhagga Restaurant & Sky Lounge dan lain-lain. Selain itu terdapat Pasar Kandang, Pura Kembar dan Pura Pucak Padang Dawa yang menawarkan keunikan seni budaya Bali.
Labhagga Pacung Restaurant & Sky Lounge, Bedugul, Bali |
Nah, satu tempat unik dan menarik dengan pemandangan alam yang indah sepanjang lereng Gunung Batukaru adalah Labhagga Restaurant & Sky Lounge. Tempat yang nyaman untuk menikmati kuliner sambil melihat pemandangan alam yang indah serta merencanakan perjalanan wisata selanjutnya.
Labhagga Restaurant & Sky Lounge
Labhagga Restaurant & Sky Lounge sudah berdiri sejak lama dan merupakan pionir hotel dan restoran sepanjang dusun Pacung, desa Baturiti, kecamatan Bedugul. Sehingga pengalaman dalam menyajikan kuliner yang lezat, melayani wisatawan dan menawarkan sajian pemandangan alam yang indah, sudah tidak diragukan lagi.
Labhagga Restaurant & Sky Lounge, Pacung, Baturiti, Bedugul |
Labhagga Restaurant & Sky Lounge atau lebih dikenal dengan nama Labhagga Pacung, terletak di atas ketinggian 700 meter dari permukaan laut, dengan suhu 18 derajat celcius, sehingga menyebabkan suhu udara ditempat ini sejuk dan segar.
Ruangan Labhagga Pacung Resto & Sky Lounge, Bedugul, Bali |
Selain itu, pemandangan alam di sekitarnya juga sangat menawan berupa alam pegunungan dan bukit-bukit yang indah dipadu dengan hamparan sawah yang hijau, pepohonan dan beberapa vila amat menyejukkan pandangan mata.
Disamping pemandangan alam yang indah, Labhagga Pacung juga menyajikan aneka kuliner yang lezat dalam bentuk buffet maupun ala carte sehingga banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara lebih suka menikmati makan siang di sini sambil merasakan kesegaran udara dan melihat pemandangan alam yang indah.
Sajian Buffet ala Labhagga Restaurant & Sky Lounge |
Diantara banyak tempat kuliner di Bedugul, Labhagga Pacung ini memiliki kapasitas paling luas sehingga mampu menampung 500 hingga 600 wisatawan sekaligus. Maka, bagi Anda yang merencanakan perjalanan wisata ke Bedugul baik dalam rombongan kecil maupun besar, Labhagga Pacung adalah pilhan tempat kuliner yang tepat.
Labhagga Sky Lounge
Berbeda dengan sky lounge lainnya yang berada di lantai atas (roof top) hotel atau menara gedung, Labhagga Sky Lounge adalah ruangan semi outdoor yang memang berada di atas bukit sehingga dapat secara langsung menyaksikan pemandangan langit, gunung dan lembah beserta isinya yang berada tepat dibawahnya.
Lantai kedua Labhagga Restaurant & Sky Lounge |
Selain itu, saat berada di Labhagga Sky Lounge, kita dapat merasakan langsung kesegaran udara pegunungan yang kaya dengan oksigen dan menyegarkan rongga paru-paru diiringi lantunan music tradisional Bali.
Pemandangan alam indah dilihat dari Labhagga Restaurant & Sky Lounge |
Dan, pemandangan alam yang terpapar di Labhagga Sky Lounge, sungguh indah dan menawan. Sambil menikmati kuliner khas Labhagga, kita dapat menyaksikan pemandangan alam sebagai berikut.
- Hamparan langit biru membentang sepanjang cakrawala
- Gunung Batukaru
- Sawah terasering, pepohonan dan pura-pura kecil
- Vila, kolam renang dan bangunan lainnya
Jika kita melakukan perjalanan wisata ke Bedugul, maka kita dapat menemukan pemandangan seperti ini hanya ada di Labhagga Sky Lounge.
Pemandangan matahari terbenam dilihat dari Labhagga Pacung |
Saat penyelenggaraan acara seni budaya tahunan bernama “Musyawarah Barong” di Pura Pucak Padang Dawa yang lokasinya tepat berada di belakang Labhagga Restaurant & Sky Lounge. Kita dapat menyaksikan kemeriahan pesta budaya Barong Bali sambil menikmati secangkir kopi atau kuliner lainnya dari tempat ini.
Arsitektur Labhagga Pacung
Memasuki area Labhagga Restaurant & Sky Lounge, kita akan disambut sebuah patung Budha diatas teratai dengan payung kuning yang menaunginya. Dengan tangan terbuka dan wajah sejuk seolah menyambut kedatangan pengunjung tempat ini dengan ramah tamah.
Patung Budha dengan latar alam yang indah di Labhagga Pacung |
Sebuah kolam dengan air memancar berisi ikan-ikan koi menambah kesejukan mata. Disampingnya, disediakan meja dan kursi bagi para pengunjung yang ingin menikmati gemercik air sambil memandang alam yang indah di hadapannya. Saat memasuki pintu Labhagga, terdapat sebuah sangkar unik berisi ayam hutan.
Labhagga Pacung Resto & Sky Lounge |
Petugas dengan pakaian adat Bali siap menyambut tamu di Labhagga Pacung |
Secara keseluruhan, bangunan Labhagga Pacung terdiri dari empat tingkat yang dihubungkan melalui tangga-tangga berhiaskan tanaman warna-warni. Dua bangunan pertama digunakan untuk pengunjung resto, sementara bangunan ketiga diperuntukkan bagi pengunjung yang akan menggelar wedding party. Dan, bangunan paling bawah digunakan sebagai rumah penginapan untuk tamu khusus Labhagga.
Lantai dua ke bawah Labhagga Pacung, Bedugul, Bali |
Bangunana utama Labhagga Pacung menggunakan aksesoris dari bambu khususnya untuk atap dan tiang-tiangnya serta beratapkan daun ilalang. Sedangkan mejanya terbuat dari kayu dengan penutup kain kuning dan kursi rotan. Diatapnya, membentang kain merah membentuk gelombang dan hiasan beberapa lampion berwarna merah hijau.
Area Wedding Party di Labhagga Restaurant & Sky Lounge, Bedugul, Bali |
Saat menikmati kuliner atau pemandangan alam yang indah membentang di depan mata, pengunjung akan mendengar lantunan music Bali yang terdengar lembut dan menenangkan.
Makna Kata Labhagga
Labhagga berasal dari bahasa Sansekerta dan terdiri dari dua kata yaitu “labha” yang berarti keuntungan dan “gga” berarti besar. Maka, Labhagga berarti keberuntungan besar.
Labhagga Resto Pilihan Kuliner Halal di Bedugul
Sebagai destinasi wisata dunia, Bali, menyajikan aneka kuliner untuk melayani wisatawan dari berbagai belahan dunia sehingga wisatawan muslim agak kesulitan dalam mencari makanan yang halal dan enak di pulau Dewata ini.
Namun, Labhagga Pacung Restaurant & Café dapat menjadi pilihan kuliner Anda. Meskipun melayani semua pengunjung dari berbagai negara, tetapi pengolahan kuliner di Labhagga dipisah-pisahkan mulai dari peralatan masak, piring dan lain-lainnya. Dan, pengelolah resto ini menggunakan bahan-bahan organik dan air yang bersih.
Selain itu, Labhagga Pacung Resto ini melayani pelanggan mulai dari sarapan pagi, makan siang hingga makan malam dengan menu pilihan tidak hanya makanan tradisional Indonesia saja tapi juga menyediakan chinesse food dan western food yang halal.
Lokasi Labhagga Pacung Restauran
Berdiri sejak tahun 2010, Labhagga Pacung Restaurant & Sky Lounge berada di Jalan Raya Bedugul No.168, dusun Pacung, desa Baturiti, kecamatan Bedugul, Kabupaten Tabanan, Bali. Lokasinya sangat mudah ditemukan karena tepat berada di pinggir jalan raya dan dilalui para wisatawan jalur Bedugul – Kintamani.
Daya Tarik Labhagga Pacung
Sebagai tempat kuliner, Labhagga Restaurant & Sky Lounge, tidak hanya menawarkan kelezatan makanannya saja tapi juga memiliki daya tarik lainnya seperti berikut ini.
- Pemandangan alam pegunungan yang indah
- Udara segar dan suasana tenang
- Spot-spot foto yang unik dan menarik
Jam Operasional Labhagga Resto
Labhagga Restaurant buka setiap hari dengan menyajikan buffet menu mulai pukul 08.00 – 17.00. Untuk Reservasi tempat di Labhagga, Anda bisa menghubungi nomer telpon 0368 – 21366.
Fasilitas Labhagga Pacung
- Tempat Parkir yang luas
- Mushola
- Toilet
- Wedding Party Area
Objek Wisata Dekat Labhagga Pacung
Objek wisata lainnya yang terdekat dengan Labhagga Pacung Restauran & Sky Lounge antara lain adalah sebagai berikut.
- Danau Bratan dan Pura Ulun Danau Bratan.
- Teman Joger
- Pura Kembar
- Pura Pucak Padang Dawa
- Kebun Raya Bali
- Pasar Kandang Baturiti
- Danau Batur
- Bukit Kintamani
- Dan lain-lain
Penutup
“Tiada gading yang tak retak.”
Begitu pula dengan Labhagga Restaurant & Sky Lounge, sebaik apapun layanan yang kami berikan masih terdapat celah kesalahannya. Namun, pengelolah Labhagga terus berbenah untuk memperbaiki diri baik dari sisi layanan dan fasilitas-fasilitasnya.
Sangat disayangkan, apabila Anda melewatkan untuk mengunjungi Labhagga Restaurant & Sky Lounge dalam perjalanan wisata ke Bedugul, Tabanan, Bali.
0 komentar:
Posting Komentar